lampu belum dipasang
buritan hitam lepas dari laut keras
dan di baliknya matahari cepat tenggelam
kau aku yang di pantai bersandarkan kota
bukan karena kaki-langit lulur tapi cahya berjaga di menara
sama terharu malam ini bagai kelasi tinggalkan kapal
(Priok, 30 Juni 1957)
Sumber: Yang Tak Terbungkamkan (1959).
buritan hitam lepas dari laut keras
dan di baliknya matahari cepat tenggelam
kau aku yang di pantai bersandarkan kota
bukan karena kaki-langit lulur tapi cahya berjaga di menara
sama terharu malam ini bagai kelasi tinggalkan kapal
(Priok, 30 Juni 1957)
Sumber: Yang Tak Terbungkamkan (1959).